-->

Otot-otot yang Dilatih Saat Bersepeda

Otot-otot yang Dilatih Saat Bersepeda - Salah satu olahraga yang sudah menjadi sangat populer adalah olahraga bersepeda. Sama dengan olahraga lari yang sudah menjadi populer dan memiliki banyak komunitas, olahraga bersepda pun saat ini sudah banyak yang membentuk komunitas di berbagai kota. 

Olahraga bersepeda memang memiliki banyak sekali manfaat. Selain itu, bersepeda juga bagian dari latihan kardio yang bisa menguatkan jantung, stamina dan tentu saja cukup bagus untuk menurukan berat badan. 

Nah, kalau anda memiliki hobi bersepeda, atau anda yang memutuskan untuk mulai bersepeda rutin, ada baiknya anda mengetahui bagian-bagian otot yang dilatih ketika anda bersepeda. Berikut otot-otot yang dilatih saat bersepeda: 

1. Glutes


Glutes adalah otot pantat. Bersepeda turut menggerakkan otot2 glutes yang dapat mengencangkan otot-otot anda. 

2. Hamstring


Hamstring merupakan otot paha belakang. Otot hamstring anda akan dilatih saat anda mengayuh sepeda. Hal ini dikarenakan ketika anda mengayuh sepeda, seluruh otot paha anda ikut bergerak.

Otot-otot yang Dilatih Saat Bersepeda

3. Quadriceps 


Quadriceps adalah otot kaki terbesar. Quadriceps terletak di atas paha anda. Ketika kaki anda mengayuh sepeda, maka otomatis otot quadriceps anda bergerak dan bekerja keras sehingga quadriceps anda akan menjadi kuat jika anda sering bersepeda rutin.  

4. Otot betis 


Otot betis adalah salah satu otot utama yang dilatih saat bersepeda. Otot betis anda akan konstraksi ketika anda mengayuh sepeda. Jika anda ingin membesarkan otot betis, maka bersepeda adalah olahraga yang sangat efektif untuk otot betis anda. 

5. Otot lutut 


Lutut anda juga ikut bekerja saat anda bersepeda. Bahkan peranan otot lutut ini cukup besar ketika anda mengayuh sepeda.

6. Otot perut dan pinggul 


Saat bersepeda, otot perut dan pinggul anda ikut bekerja. Hal ini diakrenakan saat anda mengayuh sepeda, perut dan pinggul anda ikut bergerak. Terutama jika anda mengayuh sepeda di jalan tanjakan, maka otot perut dan pinggul anda semakin banyak bekerja. Itulah mengapa bersepeda juga memiliki manfaat yang bagus untuk menurunkan berat badan. 

0 Response to "Otot-otot yang Dilatih Saat Bersepeda"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel